Guruku Pahlawanku

KARAWANG, Spirit
Seseorang disebut sebagai pahlawan tidak semata mengangkat senjata melawan penjajah, tetapi seseorang bisa disebut sebagai pahlawan juga jika mampu mamberantas kemiskinan dan kebodohan, seperti yang telah dilakukan seorang guru kepada anak didiknya. 

Itu lah ungkapan yang disampaikan dua siswi berprestasi dari SMK Bhinneka Karawang, Iin Rosita dan Reni Nuraeni, kepada Spirit Karawang, Rabu (25/11), dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional.

Menurut Iin (15), guru adalah seorang figur yang merefleksikan segalanya, karena guru merupakan jendela dunia yang mengajarkan dia berbagai pengetahuan. Selain itu, guru merupakan orang tua kedua baginya yang harus dipatuhi dan dilaksanakan perintahnya, karena Iin yakin apa yang diperintahkan oleh gurunya pasti mengandung manfaat.

“Yang disebut orang tua tidak semata orang yang telah menyebabkan kita terlahir dunia, tetapi juga orang yang telah membimbing dan membina kita untuk menjadi orang yang berguna,” ucapnya siswi yang selalu meraih rangking pertama di kelas sejak duduk di kelas X ini.

Diakui Iin, guru memang seorang pahlawan tanpa tanda jasa, karena guru tidak pernah meminta ilmunya dikembalikan atau dinilai dengan materi. Dengan jasa seorang guru lah seseorang bisa membaca, menulis dan berhitung. “Tanpa jasa seorang guru, mustahil kita bisa sukses,” ujar siswi penikmat seni teater ini.

Oleh sebab itu, lanjut Iin, di hari guru ini dia ingin menyampaikan sebuah doa harapan kepada segenap gurunya agar mereka selalu diberikan kesehatan dan mendapatkan kebahagian di dunia dan di akhirat kelak.

Senada dikatakan Reni, guru merupakan orang tua kedua di sekolah setelah orang tua kandung di rumah yang selalu membimbing dan mengajak siswanya untuk menjadi pribadi yang baik, sehingga layak guru diberi gelar pahlawan tanpa tanda jasa. “Guru dengan ikhlas membagi ilmunya tanpa mengaharap kita membalas kebaikan mereka,” ujar Ketua Osis SMK Bhinneka ini.

Di hari guru ini, kata Reni, dia berharap guru di sekolahnya senantiasa bisa bersabar dalam mendidik dan menghadapi siswanya yang nakal, mau meluangkan banyak waktunya untuk mendengarkan aspirasi dan curhat siswanya dan selalu memperhatikan siswanya. (tif)


Share this video :

+ komentar + 1 komentar

10 Januari 2018 pukul 11.01

Anda pencinta togel online
yuk bergabung bersama kami di togel pelangi
bandar togel terbaik dan terpecaya
info lebih jelas silakan kunjugi kami...
http://www.togelpelangi.com/

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. POTRET KARAWANG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger