Warga Desak Bagikan Raskin

Untuk mengimbangi Mahalnya Harga Beras

SUBANG, Spirit.

Warga Kabupaten Subang meminta pemerintah percepat pendistribusikan raskin bulan November 2014 dan Desember, untuk menurangi beban msyarakat atas harga beras yang semakin mahal. Dari pantauan pasa Spirit Karawang, harga beras kualitas bagus sudah berada pada kisaran Rp 9 ribu per kg. 

"Dengan adannya  raskin yang harganya Rp 2,500 per kg, kita sangat terbantu. Tapi kenapa raskin sampai sekarang belum pula dibagikan. Mestinya, raskin segera dibagikan," kata warga Pagaden Barat, Rasmanah (45), Senin (3/11/2014).

Rasmanah juga berharap pendistribusian raskin tidak hanya untuk jatah satu bulan saja, melainkan disatukan menjadi tiga bulan. "Seharusnya dibagi sekarang, jatahnya langsung saja untuk tiga bulan tidak satu bulan. Jadi kita bisa dapat 30 kg, biar kami tidak kesulitan.” 

Wail Kepala Bulog Divre Subang, Budi Cahyanto, saaat ditemui mengaku siap membagikan jatah raskin kapan saja. Namun persoalanya, hingga saat ini, pihaknya belum menerima surat pengajuan alokasi pembagian raskin dari pemerintah pusat. 

Melihat aturan yang ada, sebelum Bulog mendistribusikan raskin ke masyarakat, terlebih dahulu pihaknya menerima keputusan dari pemerintah pusat. "Sebenarnya bukan tak kunjung didistribusikan. Tapi, alokasi raskin bulan November dan Desember sudah dilakukan bersamaan dengan bulan Februari dan Maret. Sedangkan untuk alokasi di bulan November dan Desember belum ada tambahan penugasan dari pemerintah pusat,” ujar Budi.

Ia mengaku, sangat setuju jika raskin segara dibagikan sekarang, karena, sesuai rekomendasi Kementerian  Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kemenkokesra), pembagian raskin harus dilaksanakan sesegera mungkin untuk mengurangi beban ekonomi rakyat kecil. "Saya sangat setuju kalau raskin dibagikan sekarang. Malah, akan lebih bagus bila raskin ini dibagian untuk dua bulan kedepan."

Budi juga menyebutkan, stok beras raskin yang ada sekarang di Gudang Bulog Jalan Mayjen Sutoyo Subang, masih cukup,  yakni sekitar 20 ton. Melihat stok yang ada, cukup untuk penyaluran delapan bulan kedepan.

"Walapun pacekilik, dengan stok itu kita tidak akan kekurangan beras," katanya.(ade)

Share this video :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. POTRET KARAWANG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger