3 Lokal Kelas Ambruk Dibangun Tahun Ini

KUTAWALUYA, Spirit
Tiga ruangan kelas SDN Sindangsari 3,  Kecamatan Kutawaluya, yang ambruk dua minggu lalu akan segera dibangun kembali oleh Pemkab  Karawang. Pembangunan diupayakan secepatnya agar  tidak mengganggu proses belajar di sekolah tersebut. 

Seperti diberitaan, tiga ruangan kelas Sindangsari III, yang bertempat di Dusun Cukanggaleuh, Desa Sindangsari, Kecamatan Kutawaluya tempat guru dan siwanya melaksanakan kegiatan belajar mengajar di SDN  ambruk. Ambruknya gedung diduga karena bangunan yang dibangun sekitar tahun 1978 tersebut kondisinya sudah tua dimakan usia.

Akibat ambruknya tiga ruangan kelas di sekolah tersebut, membuat kegiatan belajar mengajar terganggu. Pasalnya para siswa dari beberapa kelas terpaksa bergiliran menggunakan ruang kelas yang tersisa untuk melangsungkan proses belajar mengajar. 

Petugas Operasional Bidang (POB) UPTD Pendidikan Kecamatan Kutawaluya, Mohamad Sopandi Spd, dalam upaya mengantisipasi  belajar  mengajar siswa di sekolah yang ambruk tidak terbengkalai, dari UPTD Pendidikan Kutawaluya sudah turun ke lapangan.  

“Diketahui ruangan kelas yang ambruk adalah  kelas IV, V, dan VI. Pembangunan kembali akan pada tahun ini juga,” ujar Sopandi, yang ditemi di kantornya Senin (3/11).   

Menurut Sopandi, kejadian  ambruknya 3 ruangan kelas SDN Sindangsari 3, sudah dilaporkan ke pihak Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karawang. Pihak Disdikpora sudah  langsung turun melakukan pengecekan.

Menurut Sopandi, tim verifikasi yang turun ke lapangan itulah yang menyampaikan bahwa pembangunan sekolah yang ambruk akan dilaksanakan tahun ini juga.

Sementara itu Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Kutawaluya H Idham Kholis,  Mpd, mengatakan, baik secara pribadi maupun secara kedinasan telah mengusulkan kepada Disdikpora Karawang agar secepatnya membangun kembali  3 ruangan kelas tersebut.

 “Alhamdulillah menurut informasi dari pihak Disdikpora,  pembangunan gedung yang ambruk tersebut akan menjadi prioritas. Mudah-mudahan dalam waktu  tidak lama lagi akan dibangun," ujar Idam.(yan)

Share this video :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. POTRET KARAWANG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger