KARAWANG, Spirit
Buku teks kurikulum 2013 (kurtilas) tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) untuk mata pelajaran PAI, yakni Fikih, Akidah Akhlak, Quran Hadits, bahasa Arab dan Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) telah rampung dikirim dari Kementerian Agama (Kemenag) pusat sejak Sabtu (20/9) dan siap didistribusikan ke tiap MI pada Senin (22/9).
“Buku tersebut sudah kami terima pada Sabtu sore kemarin dan hari ini (Senin, 22/9) siap disebar ke tiap MI,” ucap Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Kabupaten Karawang, H. Sopian, M.Si., kepada Spirit Karawang, Senin (22/9).
Ditambahkan Sopian, buku kurtilas PAI untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) hingga saat ini belum lengkap diterima. Untuk buku kurtilas MTs baru tiga mata pelajaran PAI yang sudah diterima, yakni SKI, Akidah Akhlak dan Quran Hadits, sedangkan untuk buku kurtilas MA juga baru tiga mata pelajaran PAI yang sudah diterima, yakni Akidah Akhlak, Fikih dan SKI.
“Bahkan buku kurtilas untuk mata pelajaran umum belum kami terima satu ekslempar pun,” tegasnya.
Menurut Sopian, keterlambatan buku teks kurtilas, baik untuk pelajaran PAI dan pelajaran umum, untuk saat ini sudah diantisipasi dengan menggunakan CD yang sudah diberikan ke tiap madrasah maupun dengan cara mendownload di internet untuk kemudian di print out. Diakui Sopian, dalam setiap rapat koordinasi, dia selalu mendesak kepada penerbit dan instansi yang berwenang agar segera mengirimkan buku kurtilas secepat mungkin.
Diharapkan Sopian, masalah pendistribusian dan pengadaan buku teks kurtilas untuk madrsah dapat segera terurai dan dalam waktu dekat buku-buku tersebut sudah diterima madrasah agar pelaksanaan kurtilas dapat segera berjalan dengan maksimal.
“Kami berharap semua permasalahan yang terkait dengan buku bisa secepatnya selesai,” tutup Sopian. (tif)
Posting Komentar