Belum Selesai, Jalan Beton di Dengklok Retak

RENGASDENGKLOK, spirit
Masyarakat Rengasdengklok mengeluh buruknya kualitas pengerjaan jalan beton di Pasar Rengasdengklok, karena jalan yang masih dalam proses peninggian itu sudah retak dan terlihat keropos. 

Seperti diungkapkan warga Desa Rengasdengklok Utara, Suhendrik (40), peninggian jalan ini belum selesai, tetapi badan jalan terlihat retak-retak, sehingga anggaran perbaikan jalan yang mencapai miliaran rupiah ini dianggap tidak sebanding dengan kualitas yang diharapkan.

"Pembangunan jalannya saja belum beres, karena baru sebelah yang dikerjakan, tetapi kualitas jalan sudah retak," ungkapnya, di lokasi perbaikan jalan tersebut, Rabu (17/9) siang.

Kata dia, pengerjaan jalan yang menghubungkan antara kecamatan ini terkesan asal jadi, buktinya jalan terlihat rapuh. Dengan demikian, warga setempat meminta pihak pemborong pertanggung jawab dengan kualitas jalan yang sangat buruk ini. "Pemborong ini terkesan lebih mengutamakan uang dibandingkan kualitas yang harus diperhatikan dalam proyek tersebut," tegasnya.

Dia menduga, kerusakan jalan ini akibat mata antara kontraktor dengan Dinas PU Provinsi Jawa Barat, karena minimnya pengawasan dari pemerintah kabupaten sendiri.


Di tempat sama Nanang (39) mengatakan, pemerintah kabupaten harus menyikapi hal ini dan tidak bole dibiarkan, karena resikonya sangat besar bagi masyarakat nanti, karena jalan ini tentu akan digunakan untuk aktivitas keseharian.



Diketahui, jalan di Pasar Rengasdengklok ini rusak parah, berlubang dan sulit dilintasi kendaraan motor maupun mobil, apalagi truk pengangkut gabah yang sering miring jika melintasi jalan rusak ini. Terlebih saat musim hujan, jalan ini banyak kubangan air, sehingga banyak motor yang terjerembab dalam air dan mesinnya mati. (yan)
Share this video :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. POTRET KARAWANG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger